BOJONEGORO (RAKYATINDEPENDEN) – Pengajian Umum Haul Sesepuh Dusun Bungur, Desa Bungur, Kecamatan Kanor, Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur, berlangsung meriah, namun tetap khidmat. Kegiatan tersebut di gelar di Dusun Bungur, Selasa (14/10/2025) malam.
Acara diawali dengan tahlil dan doa bersama dan dilanjutkan dengan Mahalul Qiyam yang diiringi Gamelan Aji Soka.
Mengawali Pengajian Umum Haul Sesepuh Dusun Bungur, Pj Kepala Desa Bungur Hariyanto didaulat untuk memberikan sambutan. Dalam kata sambutanya dirinya menyampaikan selamat datang kepada para undangan dan warga yang hadir dalam acara tersebut.
Acara Pengajian umum ini digelar dalam rangkaian PHBI (Peringatan Hari Besar Islam) Desa Bungur, yang telah dibentuk kepanitiaan sehingga pihak Pemerintah Desa (Pemdes) Bungur bersifat mendampingi panitia agar acara tersebut bisa berjalan aman, tertib dan lancar.
“Pengajian umum, yang di dalamnya ada tahlil dan doa bersama, bersholawat dan pengajian umum menghadirkan KH Agus Salim dari Pondok Pesantren Al Khoziniyah, Sumbertlaseh, Dander dan didampingi Pelawak Kondang Cak Komet dan Cak Dodok, merupakan bentuk kerjasama yang baik antara Pemdes Bungur, Panitia dan warga Desa Bungur, khususnya warga Dusun Bungur sini,” kata Pj Kepala Desa Bungur Hariyanto, Selasa (14/10/2025) malam.
Lanjut Hariyanto, kegiatan Pengajian umum Haul sesepuh Dusun Bungur, juga menjadi bentuk rasa syukur kita kepada Allah SWT Tuhan Semesta Alam, juga menjadi ajang silaturahmi antara warga dengan warga dan warga dengan pihak Pemdes Bungur ini,” kata Hariyanto menegaskan.
“Kegiatan yang baik ini perlu dilanjutkan di setiap tahunnya, jika perlu semakin ditingkatkan, dengan harapan ada umpan balik sebuah efek positif terhadap kehidupan warga Desa Bungur, sehingga bisa membuat warga selalu guyub rukun, sehingga bisa hidup makin makmur dan bahagia,” ungkapnya.
Dijelaskan, agar nanti dalam pengajian yang akan disampaikan oleh Romo Kyai Haji Agus Salim, didengarkan dan resapi maknanya selanjutnya apa yang disampaikan itu bisa menjadi pedoman dalam menjalankan kehidupan sehari-hari.
“Sesuai dengan slogan Desa Bungur Guyub Rukun Makmur dan Bahagia, kami sebagai Pj Kepala Desa Bungur berharap agar ke depan siapapun yang menjadi kepala Desa yang memimpin Desa Bungur ini, agar semuanya selalu guyub rukun sebab jika kita guyub rukun maka pemerintah desa bersama warganya bisa melaksanakan pembangunan desa dengan sebaik-baiknya,” tegasnya.
KH Agus Salim dalam ceramahnya menyampaikan tentang pentingnya melaksanakan Haul Sesepuh seperti yang sedang digelar oleh PHBI Desa Bungur saat ini.
“Dengan Haul sesepuh maka kita akan ingat orang tua atau juga sesepuh kita yang telah sumare (meninggal dunia), dengan acara kita akan mendoakan orang tua dan sesepuh kita dan tabarukan atau ngalap barokahe sesepuh kita,” ungkap KH Agus Salim yang juga Pengasuh Ponpes Al Khoziniyah, Sumbertlaseh, Dander, Selasa (14/10/2025).
Lanjut KH Agus Salim, mengingat jasanya orang tua itu sangatlah penting, dimana siapapun yang tidak mensyukuri jasanya manusia berarti mereka juga tidak bersyukur kepada Allah SWT.
“Tidak ada kita di dunia ini tanpa adanya orang sebelum kita atau para sesepuh itu, sehingga perlu kita hargai seperti digelarnya acara Haul sesepuh pada mala mini,” terangnya.
Setiap jeda, KH Agus Salim mengajak Cak Komet dan Cak Dodok untuk berkomunikasi dengan guyonan mereka sehingga menambah semaraknya suasana malam Pengajian Umum Haul Sesepuh Dusun Bungur itu.
Tak hanya itu di sela-selan ceramah KH Agus Salim juga mengajak ribuan warga yang hadir untuk bersholawat bersama agar memperoleh syafaat Rosululloh SAW.
**(Kis/Red)