BOJONEGORO (RAKYATINDEPENDEN) – Pemerintah Desa (Pemdes) Kedungsumber, Kecamatan Temayang, Kabupaten Bojonegoro, Jawa timur, menggelar Pemutakhiran Data Mandiri Kemiskinan Daerah (Damisda) Semester II 2024.
Acara Pemutakhiran Damisda dan dirangkai dengan acara Musayawarah Desa (Musdes) Penetapan penerima BLT DD 2025 tersebut digelar di Balai desa setempat, Jum’at (10/1/2025).
Kepala Desa Kedungsumber Kardi,SH, dalam kata sambutanya mengatakan acara pemutakhiran Damisda semester II tahun 2024 dilaksanakan di hari Jum’at agar kegiatan ini menjadi berkah bagi warga Desa Kedungsumber ini.
Lanjut Kardi, bahwa dalam update data Damisda Desa Kedungsumber mengalami penurunan dalam 3 (tiga) semester terakhir. Di tahun 2023 silam, Damisda ada diangka 180 orang dan di Semester I 2024 turun diangka 141 orang dan di Semester II tahun 2024 turun lagi di angka 134 orang.
“Jika menilik Damisda dalam update selama 3 semester terus mengalami penurunan berarti angka kemiskinan di Desa Kedungsumber ini juga mengalami penurunan,” ungkapnya.
Masih menurut Mas Kardi –demikian, Kades Kedungsumber Kardi, akrab disapa – data itu merupakan data riil yang diperoleh di lapangan oleh masing-masing Ketua RT dan Kepala Dusun (Kasun) di masing-masing dusunnya.
“Data Damisda diperlukan sebagai acuan jika pihak pemerintah, kantor atau dinas terkait hendak memberikan bantuan kepada warga miskin di wilayahnya itu. Hanya saja, yang terdaftar di Damisda ini semua dapat bantuan, tapi jika ada bantuan masih dipertimbangkan berapa jumlah bantuan dan siapa saja yang perlu diprioritas atau siapa saja dari data damisda itu yang perlu didahulukan,” kata Mas Kardi menjlentrehkan.
Camat Temayang Mohammad Basuki memberikan apresiasi terhadap kinerja Kepala Desa, para Ketua RT, Ketua RW dan Para Kasun yang telah bekerja keras turun ke masyarakat untuk melakukan pendataan Damisda tersebut.
“Pemdes Kedumgsumber bersama RT sebagai garda terdepan telah melaksanakan tugas pendataan dengan turun langsung ke masyarakat sehingga dengan data yang benar maka bantuan dari pemerintah bisa tepat sasaran kepada para penerima manfaat,” tegasnya.
Sementara itu, Ketua BPD Kedungsumber Pudiono, bisa langsung memutuskan jika pemutakhiran data Damisda semester II tahun 2024 sebanyak 134 orang dan Penerima BLT DD tahun 2025 ditetapkan 48 orang penerima manfaat.
Acara terasa hidup karena selain mendengatkan sambutan, Kapala Desa, Camat dan Ketua BPD, juga dibuka sesi tanya jawab dan semua yang ditanyakan itu, telah berhasil diputuskan dalam pertemuan tersebut.
Acara ditutup dengan barokah do’a yang dipimpin oleh Ustadz Ahmad Yani Kustanto yang dilanjut dengan acara ramah-tamah.
Tampak hadir, Perwakilan dari Polsek Temayang, Bhabinsa Kedungsumber, Perangkat Desa dan BPD Kedungsumber serta Ketua RT dan Ketua RW serta undangan lainnya.
**(Kis/Red)