FeaturedHukum Kriminal

Satreskrim Polres Bojonegoro Berhasil Tangkap 20 Pelaku Judi Online Dari 8 TKP

BOJONEGORO (RAKYATINDEPENDEN) – Judi online (Judol) marak di masyarakat sehingga menjadi sangat meresahkan. Karenya, Satuan Reserse dan Kriminal (Satreskrim) Polres Bojonegoro melakukan penyelidikan hingga penangkapan terhadap para pelakunya.

Satreskrim Polres Bojonegoro berhasil menangkap 20 pelaku judi Online (Judol) di 8 Tempat Kejadian Perkara (TKP) yang dilaksanakan sejak tanggal 31 Oktober 2024 hingga 10 November 2024.

“Hari ini kita rilis hasil penyidikan Satreskrim, ada 20 tersangka judi online (Pragmatis dan Togel) dengan Barang Bukti (BB) sebanyak 20 Handphone beserta perputaran uang secara keseluruhan mencapai angka Rp. 60 juta,” ungkap Kapolres Bojonegoro, AKBP Mario Prahatinto saat rilis di halaman Mapolres Bojonegoro, Senin (11/11/2024) pagi.

AKBP Mario menerangkan, dari keterangan atau laporan warga, ada 8 TKP diantaranya kecamatan Kota, Dander, Kapas, Balen (2 TKP), Kalitidu, Ngasem dan Sumberrejo.

“Alhasil, pelaku Judi online berhasil kita tangkap,” terangnya.

Kapolres menambahkan, semua pelaku saat bermain judi online di warung kopi, tampak di layar handphone kedapatan bermain judi online, lalu ditangkap petugas (anggota Satreskrim) Polres Bojonegoro.

“Di layar hp kedapatan pelaku main judi online dan dari hasil penyidikan terlihat di akun-nya ada transaksi perputaran uang, baik deposit maupun tarik,” ungkapnya.

Terkait penangkapan ini, terang Kapolres, semua pelaku dikenakan pasal 45 ayat 3 junto pasal 27 ayat 2 Undang-undang nomor 11 tahun 2028 tentang ITE yng telah diubah dengan UU no 1 tahun 2024 dan pasal 303 KUHP subsider pasal 303 ayat 1 dan 2. Ancaman hukumannya 10 tahun penjara,” terangnya.

Ia menyebut, judi online merupakan atensi Kapolri, pihaknya berkomitmen memberantas dan menindak secara tegas baik judi offline maupun online.

“Kami berharap agar masyarakat bersedia membantu menginformasikan segala bentuk perjudian yang berlangsung di wilayah Mapolres Bojonegoro. Kami akan melakukan tindakan preventif maupun revresif, sosialisasi dan edukasi ke masyarakat,” tutupnya.

**(Kis/Red)

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Bokep Indonesia Terbaru Bokep Jepang Jav Bokep ukthi jilbab GOBETASIA DAYWINBET DAYWINBET GOBETASIA GOBET DAYWINBET SLOT GACOR BOKEP INDO BOKEP INDONESIA